Kesadaran Hukum di Kalangan Pelajar Ditingkatkan Melalui Pemilihan Duta Pelajar


jurnalharian.com,  Dalam upaya meningkatkan kesadaran hukum di kalangan pelajar, Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur (Kaltim) kembali menggelar Program Pemilihan Duta Pelajar Sadar Hukum. Acara yang diadakan di Swissbell Hotel Balikpapan ini diikuti oleh 60 finalis dari 10 kabupaten dan kota se-Kaltim, melibatkan pelajar tingkat Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA). Program ini mendapat dukungan penuh dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim.

Hj. Sulasih, anggota DPRD Kaltim, menyatakan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk membangun karakter pelajar yang peduli terhadap hukum. Ia menambahkan, “Program ini tidak hanya mengedukasi, tetapi juga memberikan dampak positif yang luar biasa. Para pelajar yang terpilih sebagai Duta Pelajar Sadar Hukum akan menjadi teladan bagi teman-temannya dan mengingatkan mereka akan pentingnya kesadaran hukum di lingkungan mereka,” ujarnya saat diwawancarai melalui telepon.

Melalui ajang ini, para pelajar yang terpilih tidak hanya memperoleh pengalaman berharga, tetapi juga diharapkan dapat menjadi agen perubahan di sekolah dan komunitas mereka. Duta Pelajar Sadar Hukum yang terpilih nantinya diharapkan dapat menyebarkan pengetahuan yang mereka peroleh kepada teman-teman mereka, sehingga kesadaran hukum di kalangan generasi muda Kaltim semakin meningkat.(adv)

Berita Terkait

Top